SHARING SESSION IMPLEMENTASI ZONA INTEGRITAS DI FAKULTAS PERTANIAN UNIVERSITAS JAMBI
Fakultas Pertanian Universitas Jambi (UNJA) menggelar acara Sharing Session sebagai bagian dari rangkaian kegiatan pencanangan Zona Integritas, yang diadakan pada 28 Oktober 2024. Kegiatan ini menghadirkan narasumber Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Jambi, Bapak Agus Sudibyo, M.Stat., yang berkesempatan berbagi pengetahuan dan pengalaman mengenai penerapan Zona Integritas di instansinya.
Dalam paparannya, Bapak Agus menjelaskan bagaimana BPS Provinsi Jambi menerapkan prinsip-prinsip Zona Integritas secara bertahap dan berkelanjutan, mulai dari membangun budaya kerja yang berfokus pada integritas, transparansi, dan akuntabilitas. Beliau juga menyoroti pentingnya komitmen dari seluruh level kepemimpinan dan partisipasi aktif setiap anggota organisasi untuk mencapai wilayah bebas dari korupsi dan wilayah birokrasi bersih melayani (WBBM)
Acara ini dihadiri oleh pimpinan, dosen, staf, serta mahasiswa Fakultas Pertanian, yang sangat antusias mengikuti materi dan diskusi yang berlangsung. Bapak Agus turut memberikan beberapa contoh nyata dari praktik-praktik yang telah diterapkan di BPS, yang diharapkan dapat diadaptasi oleh Fakultas Pertanian dalam membangun Zona Integritas di lingkup akademik.
Melalui sharing session ini, Fakultas Pertanian UNJA berkomitmen untuk menerapkan dan mewujudkan Zona Integritas, sebagai langkah awal menuju tata kelola universitas yang bersih, transparan, dan akuntabel. Diharapkan bahwa inisiatif ini tidak hanya menjadi simbolis, tetapi juga menjadi upaya nyata dalam mendukung tercapainya visi Fakultas Pertanian dan Universitas Jambi secara keseluruhan.