KEGIATAN PKK – MB FAPERTA UNJA HARI PERTAMA BERLANGSUNG MERIAH
Kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) Fakultas Pertanian Universitas Jambi (FAPERTA UNJA) berlangsung meriah pada hari pertama pelaksanaannya. Acara ini diselenggarakan di Gedung Balairung UNJA Mendalo selama dua hari, mulai tanggal 4 hingga 5 September 2024. Kehadiran ratusan mahasiswa baru turut menyemarakkan suasana, mereka antusias mengikuti setiap rangkaian kegiatan yang telah disiapkan oleh panitia.
Acara PKKMB ini dibuka secara resmi oleh Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan, Prof. Dr. Ir. Depison, M.P. Dalam sambutannya, beliau menekankan pentingnya kegiatan ini sebagai langkah awal bagi mahasiswa untuk mengenal lingkungan kampus serta mempersiapkan diri menghadapi kehidupan perkuliahan. Para Pimpinan Fakultas, termasuk Dekan, Wakil Dekan, dosen, dan staf kependidikan FAPERTA UNJA, juga hadir dalam acara tersebut, menunjukkan dukungan penuh terhadap mahasiswa baru.
Disela kegiatan, Universitas Jambi menerima Hibah dari Ikatan Alumni FAPERTA UNJA yaitu Satu Unit Mushola dan Pohon Sawit kepada Fakultas Pertanian Universitas Jambi yang diterima langsung oleh Wakil Rektor Bidang Akademik, Dekan FAPERTA UNJA oleh Ketua Ikatan Alumni FAPERTA UNJA.
Dekan dan Para Wakil Dekan menyampaikan materi tentang pengenalan Civitas Akademika FAPERTA UNJA oleh Dekan, Kemudian dilanjutkan dengan penjelasan tentang tugas pokok dan fungsi para Wakil Dekan di bidangnya masing – masing.
Selama dua hari kegiatan, mahasiswa baru diperkenalkan dengan berbagai informasi penting terkait akademik, organisasi mahasiswa, serta fasilitas yang tersedia di lingkungan kampus. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan para mahasiswa baru dapat beradaptasi dengan cepat dan siap menjalani proses pembelajaran di FAPERTA UNJA dengan semangat yang tinggi.