PENYERAHAN ASET DARI IKATAN ALUMNI FAPERTA UNJA KEPADA FAKULTAS PERTANIAN UNIVERSITAS JAMBI

PENYERAHAN ASET DARI IKATAN ALUMNI FAPERTA UNJA KEPADA FAKULTAS PERTANIAN UNIVERSITAS JAMBI

Pada hari Rabu, 04 September 2024, telah dilakukan penyerahan aset berupa satu buah mushola dan tanaman sawit dari Ikatan Alumni Fakultas Pertanian Universitas Jambi (FAPERTA UNJA) kepada Fakultas Pertanian Universitas Jambi. Acara penyerahan ini merupakan bentuk kontribusi alumni dalam mendukung pengembangan fasilitas dan lingkungan kampus. Mushola yang diserahkan diharapkan dapat menjadi tempat ibadah yang nyaman bagi sivitas akademika, sementara tanaman sawit berperan sebagai bagian dari program keberlanjutan lingkungan kampus.

Aset-aset tersebut secara simbolis diserahkan oleh perwakilan Ikatan Alumni FAPERTA UNJA kepada Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan, serta disaksikan langsung oleh Dekan FAPERTA UNJA dan Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni FAPERTA UNJA. Penyerahan ini juga mencerminkan eratnya hubungan antara alumni dan institusi, serta upaya bersama dalam memajukan universitas melalui kontribusi nyata.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *